Persiapan Pemeriksaan Gula Darah

, , Leave a comment

Pemeriksaan gula darah sewaktu (GDS)

Tidak memerlukan persiapan. Namanya juga sewaktu-waktu..hehehe..tujuannya untuk deteksi awal pasien yang diduga menderita DM sebelum dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Di tempat praktek dokter biasanya sudah tersedia alat yang ringkas untuk mendeteksi yang biasa disebut GD stick. Tinggal diambil sedikit darah dari ujung jari menggunakan jarum, stick dimasukkan alat, darah ditotolkan ke stick, dan hasilnya keluar. Nilai normal = < 140 mg/dl

Pemeriksaan gula darah puasa (GDP)

Persiapannya adalah dengan puasa semalaman sekitar 10-12 jam. Pagi sebelum makan pagi Anda berangkat ke laboratorium klinik untuk diambil darahnya guna diperiksa kadar gula darah puasa. Nilai normal = 70 – 110 mg/dl

Pemeriksaan gula darah 2 jam post prandial

Pemeriksaan ini dilakukan setelah pemeriksaan gula darah puasa. Anda diminta menghabiskan 75 gram glukosa yang dilarutkan ke 200 mL air dalam 5 menit. Selanjutnya Anda istirahat tanpa melakukan aktivitas berlebihan selama 2 jam kemudian diperiksa. Nilai normalnya adalah <140 mg/dl

Jangan lupa bila setiap dokter pribadi Anda meminta untuk dilakukan pemeriksaan laboratorium, tanyakan dulu apa saja yang perlu dipersiapkan agak Anda tidak bolak-balik pergi ke laboratorium hanya untuk mendapatkan inormasi. Lebih baik datang udah siap tempur, langsung dicek langsung pulang, waktu gak habis di jalan,hehehe..

Semoga membantu..