Pemeriksaan NS1 untuk diagnosis Demam Berdarah Dengue

, , 2 Comments

 

Bulan Januari-Februari ini banyak sekali kasus demam berdarah yang terjadi. Angka kasus rawat inap di RS tempat saya bekerja dengan diagnosis demam berdarah meningkat drastis, bahkan angka kematian akibat sindroma renjatan dengue pun cukup tinggi. Hal ini juga diikuti dengan peningkatan jumlah pemeriksaan laboratorium penunjang untuk diagnosis demam berdarah dengue. Peningkatan yang cukup signifikan adalah jumlah permintaan darah lengkap dan penanda antibodi terhadap dengue yaitu IgG dan IgM dengue, sampai lebih dari dua kali lipat. Tidak itu saja, permintaan terhadap pemeriksaan NS1 yang notabene cukup mahal juga meningkat. Sehingga pada artikel kali ini saya akan coba sedikit membahas tentang pemeriksaan NS1 pada penyakit demam berdarah dengue, sehingga pemeriksaan yang diminta ini lebih efektif.

Struktur Virus Dengue
Struktur Virus Dengue

Antigen NS1 (non structural-1) merupakan salah satu antigen protein yang dihasilkan oleh virus dengue dan berperan dalam replikasi virus. Antigen ini dihasilkan oleh virus pada hari pertama demam dan turun sampai tidak terdeteksi kadarnya pada hari ke 5-6, sehingga ditemukannya NS1 pada darah kita merupakan salah satu deteksi awal adanya infeksi virus dengue.  Pemeriksaan ini hanya mendeteksi keberadaan virus pada tubuh kita, sehingga tidak bisa membedakan apakah infeksi dengue yang terjadi adalah primer atau sekunder, juga tidak bisa membedakan serotipe virus dengue. Pemeriksaan terhadap antigen NS1 ini menggunakan metode ELISA dan ICT, dengan kebanyakan laboratorium menggunakan metode ICT karena lebih cepat dan mudah dikerjakan.

 

Petanda Diagnosis Dengue
Petanda Diagnosis Dengue

Jadi apabila curiga demam berdarah dengue pada pasien dengan panas pada hari 1-3, maka bisa dilakukan pemeriksaan NS1. Bila panas dikeluhkan sudah lebih dari 5 hari, maka pemeriksaan NS1 sudah tidak relevan lagi diminta karena hasilnya kemungkinan besar negatif. Pilihan pemeriksaan pada panas di atas 5 hari adalah IgG dan IgM dengue.

Semoga bermanfaat.

 

 

2 Responses

Leave a Reply